Menu

Mode Gelap
Jokowi Bungkam soal Pemblokiran Anggaran IKN, Minta Ditanyakan ke Pemerintah Prabowo Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Sebut Kelalaian Pegawai Diduga Sebabkan Kebakaran di Kantornya BPJS Kesehatan Terapkan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) Mulai Juli 2025, Apa yang Berubah? Setelah Makan Berginzi Gratis, Terbitlah Cek Kesehatan Gratis Pemerintah Pastikan Gaji ke-13 dan 14 ASN Tidak Terdampak Efisiensi

Internasional · 2 Sep 2024 18:46 WIB ·

Di Gala Dinner IAF, Jokowi Tekankan Komitmen Indonesia Perkuatan Kerja Sama dengan Afrika


 Di Gala Dinner IAF, Jokowi Tekankan Komitmen Indonesia Perkuatan Kerja Sama dengan Afrika Perbesar

Suaraindo.com – Presiden Joko Widodo membuka pidatonya pada gala dinner Forum Indonesia-Afrika (IAF) ke-2 2024 yang berlangsung di Bali pada Minggu malam (1/9/2024). Dalam kesempatan tersebut, Jokowi menegaskan komitmen Indonesia untuk memperkuat hubungan dengan negara-negara Afrika.

“Indonesia tetap berkomitmen untuk memperkuat kerja sama dan solidaritas dengan negara-negara di kawasan Afrika. Ini juga akan dilanjutkan oleh pemerintahan berikutnya,” tegas Jokowi yang dikutip dari kanal YouTube @Sekretariatpresiden.

Jokowi juga menyampaikan apresiasi kepada perwakilan negara-negara Afrika yang hadir dalam forum tersebut. Ia berharap forum ini akan menghasilkan kesepakatan kerja sama pembangunan yang bersifat inklusif.

“Merupakan suatu kehormatan bagi Indonesia untuk menjadi tuan rumah untuk menyelenggarakan konferensi tingkat tinggi dari Forum Indonesia-Afrika yang kedua untuk memajukan pembangunan global yang inklusif dan berkelanjutan,” tambahnya.

Dalam pidatonya, Jokowi memperkenalkan Presiden terpilih Prabowo Subianto, yang saat ini menjabat sebagai Menteri Pertahanan. Jokowi menyebutkan bahwa Prabowo akan segera menggantikan posisinya sebagai Presiden Indonesia.

“Pada kesempatan yang menggembirakan ini izinkan saya untuk memperkenalkan presiden terpilih Indonesia, Bapak Prabowo Subianto yang akan dilantik bulan depan dan akan memimpin Indonesia ke depannya,” jelas Jokowi.

IAF 2024 bertujuan memperkuat kerja sama ekonomi dan bisnis antara Indonesia dan negara-negara Afrika. Forum ini fokus pada topik-topik penting seperti sektor pangan dan kesehatan.

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jokowi Bungkam soal Pemblokiran Anggaran IKN, Minta Ditanyakan ke Pemerintah Prabowo

9 February 2025 - 13:39 WIB

Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Sebut Kelalaian Pegawai Diduga Sebabkan Kebakaran di Kantornya

9 February 2025 - 13:37 WIB

BPJS Kesehatan Terapkan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) Mulai Juli 2025, Apa yang Berubah?

9 February 2025 - 13:35 WIB

Setelah Makan Berginzi Gratis, Terbitlah Cek Kesehatan Gratis

8 February 2025 - 12:39 WIB

Pemerintah Pastikan Gaji ke-13 dan 14 ASN Tidak Terdampak Efisiensi

8 February 2025 - 12:37 WIB

Mendag Pastikan Harga Bahan Pokok Tetap Stabil Jelang Bulan Ramadhan

8 February 2025 - 12:35 WIB

Trending di Ekonomi